Proses pemasangan dan penyambungan, serta uji kelayakan selama 2 minggu sudah dilewati, akhirnya pada hari Kamis 27 Mei 2010, perahu fiber Gardena sudah kami launching. Dengan membayar tiket Rp. 5.000,-/anak, perahu fiber akan membawa anak-anak melintasi lintasan air sepanjang 41 meter. Beriringan dengan wahana Kereta Api, maka akan menciptakan sensasi tersendiri bagi anak-anak yang menaikinya. Perahu fiber yang ada di lantai 4 Game Zone Gardena Dept. Store & Supermarket Yogyakarta, merupakan lintasan terpanjang di kota Yogyakarta. Apalagi dengan melingkari lintasan Kereta Api, anak-anak pasti suka dan senang. Dengan 3 model perahu, yaitu wave runner (jet ski), cruise ship dan fishing boat, anak-anak akan dibawa mengikuti ombak yang diciptakan dari pompa air yang akan mendorong perahu bergerak mengikuti arus. Semua model perahu fiber dapat dipergunakan secara tandem (berdua) apabila ada anak kecil yang masih takut akan air.
Coba dan rasakan sensasinya
Ayo buruan datang dan nikmati Perahu Fiber
di Lantai IV Game Zone Gardena Dept. Store & Supermarket
Jl. Urip Sumoharjo No. 40 Yogyakarta
Ayo buruan datang dan nikmati Perahu Fiber
di Lantai IV Game Zone Gardena Dept. Store & Supermarket
Jl. Urip Sumoharjo No. 40 Yogyakarta
No comments:
Post a Comment